MataDian.Com – Kapasitas penduduk Bengkulu banyak didomisili oleh kaum muda, sehingga implementasi dan aspirasi harus kita dengar dari yang muda.
Hal itu disampaikan anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPRD) Provinsi Bengkulu Dempo Exler saat melakukan Reses di Hotel Jodi Pati, Rabu, (27/22).
Dikatakan Dempo Exler, Reses hari ini ia memang sengaja mengundang kawula muda, karena kapasitas penduduk memang dipenuhi oleh anak – anak muda.
Hampir sekitar 70% penduduk di penuhi oleh anak – anak atau kawula muda.
“Gue anak muda, karena kosentrasi kita adalah anak muda yang saat ini menentukan kebijakan publik,” tegas Dempo Exler.
Anak muda tidak mungkin cara berpikirnya yang remeh, pasti maju ke depan untuk menentukan peradapan bagaimana Bengkulu menjadi titik nol untuk kemajuan Bangsa.
Maka dari itu kita harus mampu membina dan menciptakan generasi muda itu untuk tangguh berjuang dalam segala hal.
“Baik itu kemampuan dibidang pengetahuan, fisik, maupun mental,” harap Dempo.
Disamping itu juga Dempo menyampaikan, dalam memajukan generasi muda itu kita tidak mungkin terlepas peran serta pihak Pemerintah bagaimana caranya untuk mentraining dan menyiapkan sistem agar mereka memiliki daya tarung yang kuat.
“Kampus dengan biaya murah, Atlet harus dibina, agar bisa mengikuti perlombaan seperti ajang PON,” tutup Dempo Exler. (MD)