Jangan Tampilkan Lagi Ya, Saya Mau!
Alaku Alaku Alaku Alaku Alaku

Peringati HUT, Sampaikan Permohonan

MataDian.Com – Kepala Dinas Pemadam Kebakaran (Kadis – Damkar) Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) Mun Gumiri mengatakan, bahwa tugas pokok dari Dinas Damkar adalah ‘Pencegahan Dan Penanggulangan Kebakaran’.

Tentunya, dalam rangka pencegahan atau penyelamatan jika terjadi bencana kebakaran ditengah masyarakat, perlu adanya sarana dan prasarana yang memadai dan lengkap. Terutama mobil pemadam kebakaran, harus banyak dimiliki oleh Dinas Damkar. Dimana, nantinya mobil pemadam kebakaran itu akan disiagakan di posnya masing-masing.

Hal itu disampaikan Mun Gumiri kepada Penjabat Bupati Bengkulu Tengah Dr. Heryandi Roni, M. Si. pada saat memberikan sambutan HUT Damkar Ke – 104. Dengan tema “Pemadam Kebakaran Dan Penyelamatan Tangguh Rakyat Tumbuh Indonesia Maju”. Di Kantor Damkar, Senin (6/3/23).

Dikatakan Mun Gumiri, Kabupaten Benteng sudah banyak mengalami kejadian kebakaran.

“Pada tahun 2022, telah terjadi 16 kejadian kebakaran. Seperti kejadian kebakaran rumah, hutan, dan lahan,” ungkap Mun Gumiri.

Selain kebutuhan sapras, Mun Gumiri sangat mengharapkan kepada Pemerintah Daerah, agar memperhatikan kesejateraan pegawai honorer atau PTT. Seperti kenaikan gaji, jatah makan, dan penambahan suplemen atau nutrisi.

“Kami mengharapkan gaji PTT dari Rp. 850 ribu, dinaikan menjadi Rp. 1.200.000. Dan suplemen atau nutrisi bagi pegawai, seperti susu dan kacang ijo. Minimal 1 minggu sekali,” pungkas Mun Gumiri. (Dian)

 

 

Share:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Alaku